10 Daftar Makanan Sehat Agar Tidak Terkena Kolesterol

10 Daftar Makanan Sehat Agar Tidak Terkena Kolesterol – Penyebab penyakit kolesterol adalah kurangnya mengonsumsi makanan sehat. Misalnya banyak mengonsumsi makanan cepat saji, daging olahan, gorengan dan produk susu dapat meningkatkan kadar kolesterol.

10 Daftar Makanan Sehat Agar Tidak Terkena Kolesterol


Bagi Anda yang mempunyai kolesterol tinggi, tentunya harus memperhatikan setiap asupan yang masuk dalam tubuh. Makanan yang dikonsumsi pun harus makanan yang sehat dengan kolesterol rendah. Sedangkan bagi Anda yang tidak mempunyai kadar kolesterol tinggi, juga dapat mengonsumsi makanan-makanan sehat agar terhindari dari kolesterol tinggi. Berikut disajikan daftar makanan sehat agar tidak terkena kolesterol.

Daftar Makanan Sehat Untuk Menghindari Kolestrol


1# Beras Merah dan Biji-bijian

Makanan beras merah dan biji-bijian ini merupakan makanan bebas kolesterol yang menjadi makanan pokok sehingga mudah didapatkan. Selain beras dan biji-bijian, Anda juga dapat mengonsumsi kacang-kacangan dan roti gandum agar tidak terkena kolesterol.

2# Oatmeal Setiap Pagi

Kandungan serat larut pada oatmeal dapat mengurangi LDL (lipoprotein low-desity) atau kolesterol buruk. Serat larut ini dipercaya mampu mengurangi penyerapan kolesterol dalam aliran darah. Sebaiknya konsumsilah 5-10 gram atau lebih serat larut per hari sehingga menurunkan LDL. Ketika Anda mengonsumsi 1 ½ cangkir oatmeal, kandungan serat larutnya sebanyak 6 gram. Tambahkan pisang dengan serat larut sebesar 4 gram maka tercukupilah kebutuhan serat Anda.

3# Buah Apel

Kandungan pektin dalam buah apel dipercaya dapat menurunkan jumlah kolesterol yang tinggi dalam tubuh serta membantu mengatur gula darah. Sebaiknya konsumsilah buah apel satu hingga dua buah per hari secara rutin agar kolesterol selalu dalam kadar yang wajar.

4# Buah dan Sayuran

Buah dan sayuran merupakan makanan dengan lemak jenuh yang rendah. Dengan mengonsumsi buah dan sayuran akan mengurang kemungkinan mengonsumsi makanan dengan lemak jenuh. Brokoli, terung, stroberi dan ubi merupakan makanan kaya serat yang dapat menurunkan kolesterol.

5# Ikan dan Asam Lemak Omega 3

Ikan salmon, tuna, sarden dan makarel mengandung omega 3 yang dapat membantu menurunkan tekanan darah. Omega 3 ini  bagus untuk tubuh menurunkan kolesterol. Sebaiknya perhatikan juga pengolahannya, yang terbaik adalah mengonsumsi ikan yang dikukus atau dipanggang. Hindari mengonsumsi ikan yang digoreng.

6# Minum Teh Dengan Teratur

Kandungan antioksidan dalam teh dapat menjaga pembuluh darah rileks dan mencegah pembekuan darah. Selain itu di dalam teh juga terdapat flavonoid yang dapat mencegah oksidasi kolesterol jahat. Antioksidan ini sangat kuat sehingga dapat menurunkan tekanan darah dan mengurangi kadar kolesterol. Sebaiknya minumlah paling tidak secangkir teh hitam atau teh hijau setiap hari karena kadar antioksidannya yang tinggi.

7# Jus Buah Alpukat

Alpukat merupakan buah yang  dapat digunakan untuk menurunkan kolesterol. Kandungan lemak tak jenuh dalam alpukat dapat membantu meningkatkan kolesterol baik dan menurunkan kolesterol jahat. Selain itu alpukat juga mempunyai beta-sitosterol atau lemak nabati yang dapat menurunkan kolesterol yang diserap dari makanan.

8# Sayur Bayam

Bayam mengandung lutein yang dapat membantu dinding arteri melepaskan setiap kolesterol yang menyebabkan penyumbatan. Selain itu dengan mengonsumsi bayam secara teratur dapat menjaga mata agar terhindar dari kebutaan dan serangan jantung.

9# Kacang-kacangan

Kandungan protein, vitamin E, lemak tak jenuh, serat, kalium dan lemak tak jenuh dalam kacang-kacangan dapat mengurangi kolesterol dalam darah. Dengan mengonsumsi kacang-kacangan sebanyak 1-2 ons setiap hari, Anda sudah dapat menurunkan risiko kolesterol sebanyak 5%. Anda dapat mengonsumsi almond, kenari, hazelnut, kacang tanah, kacang pistachio dan walnut.

10# Makanan yang Mengandung Kacang kedelai

Makanan seperti susu kedelai, puding kedelai tanpa gula, kacang edamame dan tahu mengandung protein yang dapat mengurangi kolesterol dalam darah. Dengan mengonsumsi makanan yang mengandung kacang kedelai ini sebanyak 0.5 ons dalam sehari maka dapat mengurangi kolesterol sebesar 6%.

Daftar Makanan Sehat Lainnya agar Anda Tidak Terkena Kolesterol


11.    Kentang Direbus
12.    Jamur Direbus
13.    Campuran Bawang Putih dan Bawang Merah
14.    Buah Ceri
15.    Minyak Biji Rami
16.    Pisang
17.    Susu Rendah Lemak

Dengan mengetahui daftar makanan sehat agar tidak terkena kolesterol maka diharapkan Anda dapat mengonsumsi makanan-makanan sehat tersebut secara rutin. Tentunya tiap makanan yang dijelaskan di atas dapat memberikan manfaat tersendiri. Selain memperhatikan asupan makanan, Anda juga dapat berolahraga secara rutin dan beristirahat dengan cukup supaya kolesterol tidak tinggi.

Posting Komentar

Menu Halaman Statis

Copyright © 2020

Obat Herbal Indonesia