7 Pertolongan Pertama Ketika Terkena Sakit Jantung

Pertolongan Pertama Ketika Terkena Sakit Jantung – Sakit jantung atau serangan jantung adalah sebuah keadaan di mana fungsi jantung tidak bekerja seperti biasanya. Serangan ini bisa terjadi secara tiba-tiba pada si penderita yang memang sebelumnya telah didiagnosa memiliki riwayat penyakit jantung. Biasanya hal ini disebabkan oleh beberapa kemungkinan seperti aliran darah menuju jantung yang tersumbat, tekanan emosi yang terlalu tinggi, atau lainnya.

7 Pertolongan Pertama Ketika Terkena Sakit Jantung


Jika sudah begitu, si penderita harus mendapatkan pertolongan dengan cepat. Semakin cepat pertolongan yang dilakukan, maka semakin besar kemungkinan penderita dapat diselamatkan. Apabila kamu menemui orang yang sedang terkena sakit jantung atau serangan jantung secara mendadak. Maka lakukan 7 pertolongan pertama ketika terkena sakit jantung secara baik dan benar.

7 Pertolongan Pertama Ketika Terkena Sakit Jantung


1# Tenangkan Pikiran Penderita

Serangan jantung sebagian besar disebabkan oleh adanya tekanan emosi yang terlalu tinggi pada si penderita. Jika hal ini sudah terjadi, maka sebagai orang yang berada didekatnya. Anda bisa melakukan penenangan pikiran sejenak agar tekanan emosi si penderita dapat lebih rileks. Jika tekanan emosinya terus naik, maka hal ini hanya akan memperburuk kondisi si penderita.

2# Dudukan atau Letakan Pada Posisi yang Lebih Nyaman

Jika serangan jantung menyerang ketika si penderita sedang dalam kondisi berdiri, maka segeralah ambil kursi terdekat untuk mendudukannya. Dengan cara mendudukkan atau meletakkan pada posisi yang lebih nyaman akan membuat tekanan darah yang semula dalam kondisi tidak normal akan kembali ke normal. Meskipun belum sepenuhnya terbukti, namun cara ini cukup efektif untuk memberikan pertolongan pertama ketika terkena sakit jantung.

3# Tanyakan Obat Jantung yang Dibawa Penderita

Apabila keadaan sudah panik, maka sebaiknya anda tetap tenang dan cobalah untuk bertanya obat jantung yang dibawa penderita. Jika orang tersebut sebelumnya sudah didiagnosa menderita penyakit jantung, biasanya akan membawa obat jantung kemana pun ia pergi. Jika obat jantungnya dibawa, maka segeralah untuk meminumkannya pada si penderita.

4# Longgarkan Pakaian Penderita

Biasanya sakit jantung akan disertai dengan sulitnya penderita untuk bernafas, pertolongan yang bisa anda lakukan adalah dengan melonggarkan pakaian terutama di bagian atas agar penderita lebih nyaman dan mudah untuk mengambil nafas.

5# Membantu Mengatur Nafas Penderita

Orang yang terkena sakit jantung secara tiba-tiba, ia akan sangat sulit untuk mengatur nafasnya kembali. Cobalah untuk membantunya mengatur nafas dengan memberikan aba-aba secara perlahan. Perhatikan juga kondisi penderita, jika semakin melemah maka segera hubungi tim medis terdekat.

6# Lakukan CPR Jika Penderita Tidak Sadarkan Diri

Pertolongan pertama ketika terkena sakit jantung bisa anda lakukan dengan memberikan bantuan CPR jika penderita tidak sadarkan diri. CPR atau pemberian nafas buatan bisa menjadi cara efektif untuk memacu detak jantung si penderita. Anda disarankan untuk melakukan penekanan ke dada penderita sekitar 100 per menit.

7# Hubungi Tim Medis Segera

Selama bantuan pertolongan pertama ketika terkena sakit jantung di atas anda lakukan, maka mintalah bantuan orang di sekitar anda untuk menghubungi tim medis terdekat. Agar pertolongan pada penderita serangan jantung dapat dilakukan secara cepat dan tepat.

Jangan Panik Adalah Kunci Agar Bisa Menolong Penderita Jantung

Terkadang beberapa orang merasa panik ketika melihat kerabat atau teman terkena serangan jantung tiba-tiba, pada saat berolahraga atau bekerja. Harapannya adalah anda tetap fokus dan bantu teman anda sebisa mungkin. Dan segera hubungi tim medis, atau hubungi keluarga yang bersangkutan.

7 Pertolongan Pertama Ketika Terkena Sakit Jantung


Karena Sakit jantung atau serangan jantung memang dapat terjadi secara tiba-tiba pada saat beraktifitas. Oleh karena itu, jika anda melihat orang yang terkena sakit jantung atau justru keluarga terdekat anda sendiri. Maka hindari sikap panik, cobalah untuk melakukan pertolongan pertama dengan cepat ketika penderita mengalami serangan jantung.

Posting Komentar

Menu Halaman Statis

Copyright © 2020

Obat Herbal Indonesia